Ribuan Kader NasDem Persiapkan Diri untuk Menang

Share with:


Jakarta – Ada yang tidak biasa di Ancol sejak Minggu pagi, 3 April 2016. Ratusan orang silih berganti masuk mengarah pada satu tempat, Hotel Mercure. Di sana ratusan pengurus Partai NasDem sedang berkumpul bersama dengan Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai NasDem.

Pukul 13.00 di meja panitia sudah terdaftar 1.000 peserta yang telah menandatangai absensi. Mereka inilah yang akan mengikuti rapat koordinasi khusus Bappilu dan OKK DPP Partai NasDem. Selama tiga hari hingga Rabu (6/4), pengurus Bappilu dan OKK dari seluruh wilayah di Indonesia ini akan membangun strategi bersama memenangkan NasDem dalam ajang politik 2019 nanti. Sebanyak 1.157 orang akan membangun sinergi agar terbentuk strategi pemengan Partai NasDem di 2019.

Enggartiasto Lukita, Ketua Bappilu Partai NasDem yang menjadi steering committee mengatakan, Rakorsus ini dilakukan tepat waktunya. Karena Partai NasDem perlu mempersiapkan diri lebih matang untuk menang.

“Rakorsus ini tidak terlalu cepat seperti disangka banyak pihak,” tegasnya.

Dia menjelaskan bahwa pertimbangan DPP Partai NasDem melaksanakan rakorsus untuk menyiapkan kemenangan tahun 2019 telah melalui sejumlah pertimbangan.

“Pertimbangan pertama, Parpol hadir untuk menggapai kekuasaan untuk tujuan menyejahterakan rakyat. Untuk itu kita perlu kemenangan. Kita yakin kemenangan itu ada di depan mata. Dengan persiapan matang, berjuang,dan bekerja sepenuh hati,” jelasnya.

Sebagai Ketua Bappilu, dia juga menjelaskan bahwa apa yang telah dicapai NasDem dalam Pilkada 2015 kemarin belum cukup memuaskan. Menurutnya, Partai perlu melakukan evaluasi atas kelemahan agar dapat mencapai hasil lebih maksimal memuaskan. Dia memberi contoh soal struktur Partai dan proses rekrutmen pimpinan daerah dan calon anggota legislatif, belum sepenuhnya menjalankan sistem dan mekanisme baku partai politik yang semakin modern.

Enggar juga mengingatkan bahwa pada Pemilu 2014 lalu, belum satupun kader NasDem yang menduduki jabatan publik sehingga dapat mengakselerasi kemenangan Partai seperti partai lainnya. Namun saat ini NasDem telah menempatkan kader-kader terbaiknya pada jabatan-jabatan publik yang diharapkan dapat mengakselerasi pemenangan di 2019 nanti.

“Kita harus memenangkan hati pemilih, dengan mempersiapkan secara berkesinambungan dengan kampanye masif yang simpatik,” pesannya kepada para peserta rakorsus.